Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Peringatan Hari Pendidikan Nasional Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun Gelar Expo 2024


MADIUN (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Pemerintah Kabupaten Madiun melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun, akan menggelar serangkaian acara peringatan, salah satunya adalah Hardiknas Expo 2024.

Kegiatan yang melibatkan jenjang PAUD sampai dengan SMA/SMK ini digelar di Alun – alun Reksogati Caruban pada tanggal 2 – 11 Mei 2024. Hari ini sejumlah pihak yang terlibat telah mempersiapkan stand – stand yang akan ditempati untuk expo tersebut.

Monik dari Dinas Pendidikan bidang SD menerangkan bahwa yang ingin ditampilkan kepada publik dalam expo pendidikan adalah hasil belajar siswa. “Mulai dari proses pembelajarannya, kurikulumnya, sampai dengan endingnya ada perubahan karakter pada siswa”, ujarnya.

Terdapat dua bagian yang disediakan dalam expo. Bagian pertama yang terletak di dalam tenda roder adalah gelar karya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) , dan termasuk juga di dalamnya  pembelajaran non formal. Sedangkan yang diluar tenda merupakan expo umum selain dari satuan pendidikan yang ada di Dinas Pendidikan, yaitu stand SMA/SMK dan layanan OPD lain yang ada di pemerintahan Kabupaten Madiun.  Demikian sebagaimana diinformasikan oleh RRI Madiun. (KR-FEB/AS)


IKLAN

Recent-Post