Disambut Bupati H. Ony Anwar, Irwasum Komjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., Cek Pelaksanaan Operasi Ketupat di Rest Area 575 A Ngawi
NGAWI (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Untuk memastikan arus mudik lebaran 1443 H/2022 M berjalan lancar, hari ini, Kamis (27/04/2022) Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) POLRI Komjen. Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., melakukan pengecekan pelaksanaan operasi ketupat di rest area 575 A Ngawi. Rombongan Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) POLRI Komjen. Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., tersebut disambut langsung oleh Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono, S.T., M.H.
PADA KESEMPATAN tersebut, Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) POLRI Komjen. Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., menghimbau kepada pemudik untuk mengutamakan keselamatan dan mengedepankan penerapan protokol kesehatan dan memanfaatkan rest area disepanjang jalan tol untuk beristirahat. Diprediksi lebih dari 80 Juta penduduk Indonesia akan melaksanakan mudik di tahun 2022 ini. Demikian informasi dari Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kabupaten Ngawi. (KR-YAN/AS).