Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Kapolsek Karangjati dan Kades Puhti Cek Persiapan Pembentukan Kampung Tangguh

TBM KRIDHARAKYAT, NGAWI – Program Kampung Tangguh merupakan salah satu program yang dicanangkan oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. M. Fadhil Imran M.M., untuk menghadapi perkembangan situasi saat ini dan kedepan terkait pandemi virus Covid-19 yang hingga saat ini belum ada tanda tanda akan berakhir, menghadapi pandemi Corona yang nampaknya belum berakhir dalam waktu dekat. 


MENINDAKLANJUTI arahan Kapolres Ngawi AKBP Dicky Ario Yustisianto, S.H., S.I.K.untuk Kapolsek Jajaran, Kapolsek Karangjati AKP Suyadi, S.H., bersama Kades Puhti Agus Purwanto, Kanit Binmas, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, Bidan desa Puhti Kecamatan Karangjati setelah sebelumnya melaksanakan koordinasi dengan Forpimka, Kades se-Kecamatan Karangjati untuk membentuk kampung tangguh upaya melakukan pencegahan dini dan pemutusan rantai penyebaran Covid-19 diwilayah hukum Polsek Karangjati, Kamis, 28 Mei 2020.
KAPOLSEK Karangjati AKP Suyadi S.H, sebagaimana diunggah ngawi.jatim. polri.go.id, 28 Mei 2020, menegaskan pembentukan kampung tangguh akan diprioritaskan pada ketahanan pangan, ketahanan medis dan ketahanan lingkungan, termasuk penerapan kawasan physical distancing, pelatihan penanganan Covid-19 sampai pelatihan pemakaman sehingga masyarakat paham bagaimana antisipasi penyebaran Covid-19 sesuai protokol kesehatan yang telah disiapkan. "Kita jangan sampai lengah dan terbuai dengan situasi yang sudah agak landai ini, karena khususnya di wilayah Kec. Karangjati setelah pengecekan rapid tes dari Dinas Kesehatan Ngawi di beberapa tempat, Alhamdulilah tidak ada masyarakat sebagai pasien Covid 19", tegas Kapolsek Karangjati AKP Suyadi, S.H.  


DI WILAYAH kecamatan Karangjati untuk kampung tangguh Covid 19 sebagai pilot project dan sebagai desa percontohan untuk desa desa lainnya , desa yang ditunjuk adalah Desa Puhti, Desa Campurasri dan Desa Danguk, kecamatan Karangjati dan dikampung tangguh Covid 19 tersebut desa yang ditunjuk sebagai kampung Tangguh agar mempersiapkan Posko Desa Tangguh, lumbung pangan, pembentukan relawan sebanyak 6-8 (enam/delapan) orang guna membantu perawatan medis dan pemakaman, melaksanakan pembekalan pengondisian barang, mengonsep keluar masuk orang serta mengonsep pengamanan swakarsa. 
DALAM kampung tangguh Covid 19 ini juga nantinya aktivitas masyarakat dapat terpantau sehingga apabila ada warga yang terkonfirmasi positif dengan mudah akan diketahui warga tersebut tinggal dan kemana saja warga tersebut keluar/beraktivitas. “Kami akan ajak masyarakat dan koordinasi dengan lintas sektor untuk berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan kampung tangguh diwilayah Kecamatan Karangjati", demikian Kapolsek Karangjati AKP Suyadi, S.H menjelaskan. (BUCH/YAN).

IKLAN

Recent-Post