Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Dana BKK Desa Kedungjati Kec. Balerejo Digunakan Untuk Membangun Paving

MADIUN (TBM KRIDHARAKYAT)  - Dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Desa Kedungjati Kecamatan Balerejo tahun 2020 sebesar Rp. 200 juta, digunakan untuk membangun paving jalan  RT 11, RT 12 dan RT 13 Desa Kedungjati.  Menurut Kepala Desa Kedungjati Agus Purwanto, SE  pembangunan paving jalan yang bantuan dananya atas perjuangan Anggota DPRD Kabupaten Madiun dari Fraksi PDI Perjuangan  Agus Setyobudi, SE tersebut  saat ini sudah mulai dikerjakan. “Pengerjaan paving dilakukan secara swakelola, dengan tenaga warga masyarakat Desa Kedungjati yang upah tukangnya Rp. 110 ribu dan kulinya Rp. 90 ribu per hari”, jelas Kades Kedungjati Agus Purwanto, SE yang dihubungi KRIDHARAKYAT.COM, Rabu 16 Desember 2020. 



KADES Agus Purwanto, SE
juga menjelaskan, bahwa pilihan masyarakat membangun jalan desanya  dengan paving dikarenakan,  Desa Kedungjati sering banjir. Sehingga kalau diaspal mudah rusak. “Jadi pilihan kami adalah dengan paving biar tidak cepat rusak”, tambah Kades Kedungjati Agus Purwanto, SE.

 





SELAIN
menyampaikan terimakasih kepada pemerintah kabupaten Madiun, Kades Agus Purwanto, SE juga menyampaikan terimakasih kepada Anggota DPRD Kabupaten Madiun Fraksi PDI Perjuangan Agus Setyobudi, SE yang telah memperjuangkannya. “Warga  sangat senang dan mudah-mudahan kedepan Pak Agus Setyobudi, SE yang kebetulan Dapil nya Balerejo, tidak  berhenti untuk terus memperjuangkan usulan-usulan warga masyarakat khususnya Desa Kedungjati untuk kemajuan  desa”, demikian Kades Kedungjati Agus Purwanto, SE menjelaskan. (KR-SAIFUL ARIF). 

IKLAN

Recent-Post