Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Kepala Puskesmas Jatikalen Agus Adiyono : Sambut Hari Jadi Nganjuk ke 1086, Puskesmas Jatikalen Gelar Safari KB Implant dan IUD

NGANJUK (KORAN KRIDHARAKYAT.COM) - Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) bekerjasama dengan Puskesmas Jatikalen, Selasa (31/1/2023) menggelar kegiatan Safari Keluarga Berencana Implant dan IUD. Kepala Puskesmas Jatikalen Agus Adiyono dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan Safari KB tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan pencapaian peserta KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) Tahun 2023 sekaligus menyambut Hari Jadi Kabupaten Nganjuk ke 1086.



SEDANGKAN
untuk mengikuti kegiatan Safari KB tersebut menurut Kepala Puskesmas Jatikalen Agus Adiyono,  masyarakat harus melalui tahap skrinning terlebih dulu seperti pemeriksaan urine, pemeriksaan tekanan darah dan pemeriksaan dasar lainnya. "Ini penting dilakukan karena untuk mencegah kesalahan misalnya jika ternyata saat pemeriksaan urine yang bersangkutan ternyata positif sedang mengandung maka tidak bisa ikut KB," bebernya. 



KEPALA
Puskesmas Jatikalen Agus Adiyono juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut adalah gratis atau tanpa dipungut biaya. Agus berharap dengan diadakannya kegiatan Safari KB itu masyarakat khususnya Kecamatan Jatikalen dapat menjadi keluarga yang bahagia, sehat, sejahtera. "Safari KB ini gratis tanpa biaya. Harapannya semoga dapat  mengendalikan pertambahan penduduk, dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, dan juga kesehatannya terjaga" harapnya. 



SEMENTARA
itu Kasi Pelayanan dan Distribusi Alat KB Puskesmas Jatikalen Previ K. menambahkan bahwa kegiatan Safari Kb tersebut diikuti oleh 30 orang peserta dari masing-masing desa se Kecamatan Jatikalen. "Tahun ini akan dilaksanakan sebanyak 4 kali yakni di bulan Januari, Mei, Juni dan Oktober," ungkap Kasi Pelayanan dan Distribusi Alat KB Puskesmas Jatikalen Previ K sebagaimana diinformasikan oleh Dinas Kominfo Kabupaten Nganjuk. (KR-TUN/AS). 

IKLAN

Recent-Post