Berita Utama

[News][bleft]

Sari Berita

[Sekilas][twocolumns]

Dana BKK Desa Cermo Kecamatan Kare Untuk Pengaspalan Jalan Bodowaluh

MADIUN (TBM KRIDHARAKYAT) –  Dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Desa Cermo tahun 2020 sebesar Rp. 90 Juta, dimanfaatkan untuk pengaspalan jalan di lingkungan Dusun Bodowaluh sepanjang 400 meter dengan lebar 2,5 meter. Pengaspalan jalan tersebut dikerjakan secara swakelola oleh warga masyarakat Bodowaluh, Desa Cermo, Kecamatan Kare. Demikian dikatakan Kepala Desa Cermo Sukiman pada KRIDHARAKYAT.COM, Sabtu 26 Desember 2020. 



SELANJUTNYA
dijelaskan oleh Kepala Desa Cermo Sukiman, bahwa dana bantuan tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Madiun yang diperjuangkan oleh Anggota DPRD Kabupaten Madiun dari Partai Hanura Didik Rudianto, S.Sos. “Saya selaku kepala desa memang terus berupaya untuk mensejahterakan warga utamanya prasarana jalan. Karena roda perekonomian di desa Cermo ini bila musim penghujan sangat terganggu. Karena jalannya selain rusak juga licin dan bergelombang”, tandas Kades Sukiman. 





KARENA itu, Kades Cermo Sukiman menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Madiun utamanya kepada Anggota DPRD Kabupaten Madiun Didik Rudianto, S.Sos. “Terimakasih Pak Didik Rudianto, S.Sos atas perjuangannya, rakyat Cermo khususnya Warga Dusun Bodowaluh sangat senang dan berterimakasih banyak pada Pak Didik Rudianto, S.Sos. Semoga tahun depan bantuan akan semakin meningkat lagi”, tambah Kades Cermo Sukiman. (KR-SAIFUL ARIF). 

IKLAN

Recent-Post